Source: http://cherli4official.blogspot.com
Tuesday, January 2, 2018 1 comments

Tutorial Cara Flash Ulang Samsung J1 (J100H)

Bila telah menyinggung masalah flash ulang terhadap firmware suatu perangkat tertentu, maka sudah hampir bisa dipastikan bahwa perangkat tersebut memiliki kendala dalam cara beroperasinya. Pengguna perangkat tinggal mencari tahu letak masalah serta tingkat kerusakan sistem yang timbul oleh perangkat, baik karena kesalahan dalam penggunaan atau memang cacat bawaan dari pabrik.
Sesi berikut tidak membeberkan bagaimana cara untuk dapat menanggulangi kerusakan sistem operasi perangkat (dalam kasus ini android khusunya), namun hanya memberikan referensi secara umum.
Menuju topik utama, yakni kita bahas perihal mengenai bagaimana cara flash ulang samsung galaxy J1 (J100H). Step dasar yang perlu kita perhatikan sebelum memulai adalah melakukan cek terhadap perangkat yang anda miliki, karena tips berikut hanya dapat digunakan pada perangkat samsung galaxy J1 (J100H).


Beberapa tools diperlukan untuk menunjang proses flash, seperti berikut :
Password : cherli4official

Ketika semua tools telah kita kumpulkan, maka sesi awal proses flash bisa kita mulai. Kita mulai dari langkah pertama. 
  • Ekstrak firware samsung galaxy J1, setelah proses selesai maka anda akan mendapati file baru. 
  • Ekstrak juga kedua tools selanjutnya, yaitu Driver samsung serta Odin.
  • Instal Driver samsung mobile, hal ini diperlukan agar perangkat yang terhubung dapat terdeteksi oleh komputer yang anda gunakan. 
  • Setelah proses instalasi driver selesai, kita dapat melakukan check dengan menghubungkan perangkat ke komputer.
  • Buka file Odin, siapkan kabel data (upayakan menggunakan kabel data asli untuk menghindari malfungsi pada koneksi perangkat).
  • Tekan kombinasi tombol Power + Home + Volume - (down / bawah), maka ponsel anda akan masuk pada mode download.
  • Tekan Volume up, notifikasi akan muncul mengindikasikan bahwa perangkat telah masuk pada mode download.
  • Hubungkan perangkat dengan komputer, tunggu beberapa saat hingga terdapat logo biru pada kolom ID com, jika belum berhasil anda bisa mengulangi proses diatas

  • Begitu port sudah dapat terdeteksi oleh komputer, kita masuk tahap selanjutnya.
  • Anda perlu beralih pada kolom option, dimana anda diharuskan memberi tanda check pada opsi auto reboot & F. reset time.
  • Langkah selanjutnya adalah masuk pada menu files (download), arahkan kursor anda tepat pada opsi AP, beri tanda check juga serta browser dimana tempat anda melakukan ekstraksi file firmware samsung galaxi J100H (file berekstensi .md5)
  • Eksekusi dengan memilih opsi start.
  • Anda diperkenankan menunggu hingga proses flashing selesai, satu indikasi bahwa proses flashing telah berhasil ditandai dengan kolom hijau disertai notifikasi dari odin.
Setelah melewati proses flashing, secara otomatis perangkat anda akan melakukan restart dan hasilnya bisa anda lihat bilamana step by step dalam proses flashing anda lakukan dengan benar serta tanpa kesalahan.
Demikian tutorial singkat yang bisa saya sampaikan, semoga apa yang saya tulis tetap mampu memberikan manfaat serta hal yang positif untuk seluruh pengunjung blog. 
Terima kasih telah berkunjung dan tidak lupa saya ucapkan "Selamat Tahun Baru 2018"
Read More..
 
;